Setelah kematian bibinya yang diakibatkan penyakit lupus. Kini Lady Gaga telah menjalani tes medis untuk menentukan apakah ia menderita lupus, penyakit genetis yang diderita bibinya.
Wanita yang membawakan lagu ‘Poker Face’ tersebut telah mendapat anjuran medis karena mengalami sederet masalah kesehatan pada tahun lalu. Termasuk sulit bernapas, penglihatan kabur, stress, dan sakit kepala.
Karena hal itulah, kini Lady Gaga menjalani tes medis lupus, penyakit yang menyebabkan system kekebalan tubuh menyerang bibi dan Joanne, kakak perempuan dari ayahnya, yang meninggal saat ia berusia 19 tahun. Tetapi Gaga tak ingin para penggemarnya khawatir dengan kesehatannya.
“ Ya saya pernah dites, tapi saya tak mau siapapun menjadi cemas. Saya mengalami jantung berdebar sangat kuat dan tidak beraturan. Tapi itu tak masalah, itu hanya disebabkan oleh kelelahan yang sangat,” ungkapnya seperti dilansir dari The Times.
Bahkan wanita berusia 24 tahun ini juga mengaku kalau selama ini ia meminum pil untuk membantunya mengatasi tekanan akibat menjadi popular.
“Saya mengosumsi obat-obatan dengan resep. Saya tak bisa mengendalikan pikiran saya sama sekali. Saya tersiksa. Tapi saya suka itu. Siksaan itu baik, pikiran tidak terhentikan, tapi juga musik itu datang secara konstan,” terangnya.
0 comments:
Post a Comment